Bahaya Minyak Rem Jika Terkena Cat Bodi Kendaraan - Apakah anda adalah seorang pemilik mobil atau seorang mekanik yang memperbaiki sistem rem pada kendaraan? Jika iya, maka saya hanya mengingatkan bahwa bahayanya minyak rem jika terkena cat bodi kendaraan, karena apa. Nanti saya jelaskan.
Minyak rem merupakan suatu cairan yang didalamnya tidak terkandung minyak bumi, sebagian besar bahan dasarnya adalah alkoh*l, susunan kimia tertentu dan 3st3r (zat yang bisa membuat orang tidak sadarkan diri).
|
Bahaya Minyak Rem Jika Terkena Cat Bodi Kendaraan |
Minyak rem mengandung bahan-bahan kimia yang akan bereaksi dan dapat merusak cat dan dapat menimbulkan korosi (karat), ketika terkena minyak rem usahakan segera siram dengan air biasa yang bersih agar tidak terjadi reaksi dan segera netral. Ada juga minyak rem yang sudah anti karat, yaitu dot 5. Tetapi dot 5 ini belum dipasarkan di Indonesia baru di Amerika dan Eropa.
Ketika memperbaiki sitem rem anda harus berhati-hati, agar minyak rem tidak sampai kena bodi kendaraan. Dan sebelumnya juga sediakan ari di kaleng, ember atau semacmnya untuk berjaga-jaga. Tentunya anda tidak inginkan cat mobil anda rusak hanya gara-gara kesalahan yang sepele?
Minyak rem ini juga beracun, jadi jangan anggap minyak rem seperti sirup, jangan dicampur dengan gula dan jangan diminum. Setelah menyentuh minyak rem, cuci tangan dengan tangan sampai bersih. Minyak rem yang sudah bekas sebaiknya jangan dibuang di tanah, atau sungai karena dapat mencemari. Lebih baik dibakar bersama-sama dengan sampah, tapi jangan dengan rumah ya!
Baca :
Ini Akibat Jika Sering Telat Ganti Oli Mesin
Ngomong-ngomong tentang minyak rem ada dua jenis warna minyak rem, yaitu bening dan merah. Dari keduanya, kira-kira mana yang lebih baik? Menurut pendapat seseorang mekanik yang pernah saya temui, minyak rem yang bening lebih baik jika dibandingkan dengan minyak rem yang berwarna merah, alasanya karena minyak rem yang berwarna merah akan menghasilkan kotoran dari zat pewarnanya, kotoran ini apabila tidak dikeluarkan akan merusak dinding-dinding silinder pada master silinder dan wheel cylinder.
Belum ada tanggapan untuk "Bahaya Minyak Rem Jika Terkena Cat Bodi Kendaraan"
Post a Comment