Cara Memperbaiki dan Akibat Jika Kipas (Fan) AC Tidak Berputar - Pernahkan ac mobil anda tidak dingin, apa yang anda lakukan? apakah mobil dibawa ke bengkel atau di perbaiki sendiri di rumah? Bila diperbaiki sendiri tentu anda sudah tahu kan, apa saja yang dapat menyebabkan ac mobil tidak dingin. Seperti, refrigerant habis, magnetic clutch rusak, v belt putus, kipas ac tidak berputar dan lain sebagainya.
Memang sangat repot bila ternyata
ac mobil tidak dingin, apalagi di musim-musim kemarau seperti ini yang mana pada umumnya di siang hari terik matahari begitu menyengat dan suhu bumi pun meningkat. Itu artinya kita akan kepanasan di mobil bila tanpa ac.
Oke kembali lagi ke topik utama kita pada pagi hari ini. Bagaimana bisa kipas ac tidak bisa berputar menyebabkan ac mobil tidak dingin?
Dari kompresor zat pendingin atau refrigerant yang telah bersuhu dan bertekanan tinggi ini akan menujua ke kondensor, di dalam
kondensor refrigerant akan didinginkan oleh kipas ac dan angin pada saat kendaraan melaju, sehingga refrigerant atau freon tadi mengalami kondensasi dan berubah dari gas menjadi cair, selain itu juga suhunya juga turun.
Coba bayangkan saja bila kipas ac mobil ini tidak berputar, apa yang terjadi? Ya, bila kipas ac ini tidak berputar maka pendinginan
kondensor akan kurang, refrigerant tidak mengalami kondensasi dan suhunya akan tetap panas.
Lalu apa yang terjadi jika suhu atau tekanan refrigerant terlalu panas/tinggi?
Sebelum menjawab ini saya sarankan anda membaca artikel yang berjudul "
kontrol pengaman pada sistem ac. Setelah membaca artikel itu, pasti akan sedikit lebih paham tentang ini. Ok, pada sistem air conditioner mobil terdapat kontrol pengaman, ada yang menggunakan kontrol tekanan tinggi dan juga ada yang menggunakan kontrol temperatur. Dimana kedua kontrol ini akan memutuskan arus listrik yang menuju kopling magnet apabaila sensor telah mendeteksi terjadinya kenaikan suhu/tekanan refigerant yang melebihi batas tertentu.
Bila arus yang menuju ke
kopling magnet diputus, otomatis kopling magnet tidak dapat menghubungkan kompresor dengan pulley yang diputar oleh mesin melalui sabuk penggerak (belt). Itu artinya kompresor tidak bekerja.
Lanjut ke pertanyaan selanjutnya. Apa yang terjadi bila kompresor ini tidak bekerja?
Pada postingan sebelumnya tentang
fungsi dan macam-macam kompresor, kompresor pada sistam air conditioner mobil berfungsi untuk memompa/mensirkulasikan refrigerant ke seluruh sistem sirkulasi ac mobil. Jadi kalau kompresor tidak bekerja, maka refrigerant juga tidak mungkin bersirkulasi.
Karena refrigerant atau freon tidak bersirkulasi, maka
siklus pendinginan juga tidak terjadi. Udara yang dihembuskan oleh blower dan keluar dari ac mobil suhunya pasti tidak dingin.
Kemudian untuk memperbaiki kipas ac mobil tidak berputar, perlu diketahui beberapa hal yang menyebabkan fan/kipas ac ini tidak berputar diantaranya sebagai berikut :
- Sekering/fuse putus atau terbakar
- Relay rusak, longgar sambungan-sambungannya
- Motor kipas (fan) rusak
- Kabel putus
Jangan lewatkan :
Penyebab AC Mobil Tidak Dingin Tiba-tiba Yang pertama dilakukan adalah dengan memeriksa apakah arus sampai ke motor fan atau tidak, bila tidak coba periksa apakah fuse/sekering atau kabel penghubung putus, kendor, terlepas dan lain sebagainya. Bila menggunakan relay, periksa juga relaynya apakah bekerja nomal atau rusak, bila rusak maka ganti dengan yang baru. Setelah dipastikan tidak ada masalah pada sirkuit kelistrikannya, maka kemungkinan kerusakan pada motor kipas acnya yang rusak. (AC Mobil).
Sangat informaif dan membantu, cek juga ya Pinjaman KTA terbaik .
ReplyDelete