Nissan March 1.5 L Akan Di Stop Oleh Nissan Indonesia - Kabar mengjutkan datang dari Nissan Indonesia. Setelah jalan-jalan mondar-mandir di website terkemuka asal Indonesia akhirnya menemukan berita yang pantas untuk di share kepada teman-teman AC Mobil. Berita ini datang dari PT Nissan Motor Indonesia (NMI). Yang mana mereka akan segera menyetop pemmasaran mobil Nissan March dengan kapasitas 1500 cc. Mobil yag baru dipasarkan pada bula Desember 2013 ini tidak selaris/selaku adiknya nissan march 1.2 L.
Setiap bulannya penjualan mobil Nissan March 1200 cc kurang lebih adalah 600 unit/bulan, sementara untuk Mobil Nissan March 1500 CC penjualannya tidak dapat menembus angka 300 unit/bulan atau setengahnya dari Nissan March 1.2 L. Ini merupaka pernyataan langsung dari Budi Nur Mukmin yang merupakan General Manager Marketing Strategy and Communication Division NMI pada Selasa tanggal 16 Juni 2015 (Sumber : Otomania).
Alasan inilah yang membuat nissan march 1.5 akan segera dihentikan pemasarannya di Indonesia. Lantas apakah yang menjadi penyebab mengapa mobil yang berkapasitas 1500 cc ini tidak begitu laku? Ini dia kemungkinan jawaban yang paling mendekati.
Para konsumen Nissan March lebih menyukai Nissan march 1200 cc, bila dianalisa mungkin mereka melihat dari segi konsumsi bahan bakarnya. Dengan tenaga yang dihasilkan relatif tidak jauh beda, konsumsi bahan bakar Nissan march 1.2 L lebih efisien dan irit bila dibandingkan dengan Nissan March 1.5 L.
Secara logika tentunya nissan marc yang ber cc 1200 akan lebih efisien dan irit bila dibandingkan dengan March yang memiliki kapastias mesin 1500 cc.
Inilah sebab mengapa Nissan Marc 1.5 akan dihentikan pemasarannya, yaitu karena kosumsi bahan bakarnnya lebih boros daripada nissan 1.2 sehingga menyebabkan angka penjualan tidak sesuai degan target yang diinginkan.
Selain itu juga masalah harga mungkin juga menjadi salah satu faktor penentu laku tidaknya nissan march 1.5 L ini. Harga mobil baru keduanya agak lumayan besar, keduaya terpaut hargasekitar 20 juta-an. Dan berikut ini daftar harga mobil Nissan March terbaru :
New March 1.2 M/T Rp 156.900.000
New March 1.2 A/T Rp 166.850.000
New March 1.2 XS Rp 176.850.000
New March 1.5 M/T Rp 183.650.000
New March 1.5 A/T Rp 193.400.000
Mobil Nissan march 1.5 ini dalam waktu dekat akan dihentikan produksinya, saat ini pihak PT NMI menyatakan bahwa hanya akan menghabiskan sisa mobil yang masih berada di diler resmi. Jumlahnya sekitara 100 unit mobil.
Oke saya kira itu sedikit informasi yang datang dari PT Nissan Motor Indonesia, terus pantau perkembangan otomotif di Indonesia. Baca :
Mobil Daihatsu Paling Laris
Belum ada tanggapan untuk "Nissan March 1.5 L Akan Di Stop Oleh Nissan Indonesia"
Post a Comment